Ungkapan atau Ucapan Salam Dalam Bahasa Jepang

Ungkapan atau Ucapan Salam Dalam Bahasa Jepang - Ucapan salam dalam bahasa Jepang merupakan hal yang tidak bisa terlepas dari kehidupan sehari-hari masyarakatnya sendiri sebagai penutur bahasa tersebut. Salam yang diucapkan antar masyarakat Jepang sendiri merupakan dasar untuk menjaga komunikasi, serta keharmonisan hubungan antara individu.

Ungkapan salam/ sapaan dalam Bahasa Jepang disebut Aisatsu. Ungkapan atau ucapan salam dalam bahasa jepang terdapat dalam hubungan interaksi seperti pada saat perkenalan, pertemuan dan perpisahan, dan lain-lain. Berikut adalah ungkapan-ungkapan yang sering diucapkan sehari-hari.

SALAM DALAM PERTEMUAN :
おはようございます
Ohayougozaimasu.
Selamat pagi
Salam yang diucapkan di pagi hari.

こんにちは
Konnichiwa.
Selamat siang

こんばんは
Konbanwa.
Selamat malam.

おげんきですか。
Ogenki desuka.
Bagaimana kabarnya?
Salam ketika kita sudah lama tidak bertemu lawan bicara kita.

はじめまして
Hajimemashite.
Perkenalkan.
Salam yang digunakan ketika kita ingin berkenalan dengan seseorang yang pertama kali bertemu dan dilanjutkan menyebutkan nama kita.

よろしくおねがいします。
Yoroshiku onegaishimasu.
Mohon bantuannya/ bimbingannya.
Ungkapan yang sering digunakan ketika kita memperkenaikan diri. Ungkapan ini sangat sering digunakan oleh orang Jepang ketika memohon seseorang untuk melakukan sesuatu untuk dirinya.
Ungkapan atau Ucapan Salam Dalam Bahasa Jepang

SALAM PERPISAHAN
さようなら
Sayounara.
Selamat Tinggal

じゃあ、また、あした 
Jaa, (mata ashita)
Kalau begitu, sampai jumpa besuk.

おさきにしつれいします
Osakini shitsure shimasu.
Permisi, saya pulang duluan.

バイバイ
Bai bai
Dada.

おつかれさまでした
Otsukaresamadeshita.
Seamat tinggal. Ungkapan persalaman yng diucapkan kepada orang yang akan pulang ke rumah setelah bekerja.

UCAPAN KETIKA BERTERIMA KASIH
どうもありがとうございます
Doumo Arigatougozaimasu.
Terima kasih banyak.

ありがとうございます
Arigatougozaimasu.
Terima kasih. 
Ungkapan yang digunakan ketika si pembicara menyampaikan rasa terima kasih.

ありがとう
Arigatougo
Makasih

SALAM KETIKA PULANG KE RUMAH
ただいま
Tadaima
Saya pulang (rumah)

おかえりなさい
Okaerinasai.
Selamat datang (rumah).

Dalam masyarakat Jepang, ucapan salam yang digunakan penutur ketika datang kembali ke rumah adalah tadaima. Tadaima dalam bahasa Indonesia dapat dipadankan dengan (saya sudah datang (kembali ke rumah). Sebagai balasan, seseorang yang sedang berada di rumah, akan menyambut kedatangan penutur dengan ucapan salam okaerinasai/okaeri. Okaerinasai/okaeri dalam bahasa Indonesia dapat dipadankan dengan (selamat datang kembali (ke rumah), sebagai salam balasan untuk menyambut seorang yang kembali ke tempat tinggalnya.

UCAPAN KETIKA MEMINTA MAAF
どうもすみませんでした。
Doumo sumimasen deshita.
Mohon maaf atas kesalahan yang telah di perbuat.

すみません
Sumimasen.
Maaf.

すみませんが
Sumimasenga
Permisi
Ungkapan ini digunakan ketika kita akan mengganggu seseorang.

ごめんなさい
Gomennasai.
maaf.
Ungkapan ini digunakan untuk meminta maaf kepada lawan bicara yang hubungannya dekat dengan pembicara seperti teman, sekeluarga.

ごめん
Gomen
Maaf
Gomen merupakan singkatan dari gomennasai, ungkapan dapat digunakan untuk meminta maaf kepada sahabat saja

UCAPAN KETIKA MAKAN
いただきます。
Itadakimasu.
Saya makan hidangan/ sajiannya.

ごちそうさまでした。
Gochisousama deshita.
Terima kasih atas hidangannya/ sajiannya.

0 Response to "Ungkapan atau Ucapan Salam Dalam Bahasa Jepang "

Posting Komentar

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2